Info

Asal Cabut Gigi Dapat Sebabkan Kebutaan, Mitos Atau Fakta?

Pada dasarnya, pencabutan gigi dilakukan sebagai pilihan terakhir jika gigi sudah tidak bisa diperbaiki/dipertahankan lagi.

Angga Roni Priambodo | Dwi Citra Permatasari Sunoto

Ilustrasi mencabut gigi sembarangan. (shutterstock)
Ilustrasi mencabut gigi sembarangan. (shutterstock)

Himedik.com - Banyak orang percaya bahwa asal mencabut gigi bisa menyebabkan kebutaan. Padahal hal tersebut hanyalah mitos belaka.

Kurangnya informasi mengenai risiko mencabut gigi secara sembarangan membuat masyarakat menjadi salah paham. Lalu seperti apa informasi yang sebenarnya?

Menurut dari berbagai sumber relevan yang telah HiMedik rangkum, faktanya mencabut gigi sembarangan memang dapat membahayakan kesehatan, namun bukanlah kebutaan seperti yang dikabarkan. Biasanya, pencabutan gigi yang dilakukan sembarangan bisa menyebabkan gusi terluka dan mengalami infeksi.

Sekadar informasi, saraf gigi dan mata memang berasal dari saraf otak yang bernama Trigeminal. Namun, saraf gigi dan mata berbeda jauh.

Tidak ada hubungan langsung antara saraf gigi maupun mata. Sehingga tidak ada kaitannya jika mencabut gigi akan menyebabkan gangguan pada mata, termasuk kebutaan.

Ilustrasi mencabut gigi. (shutterstock)
Ilustrasi mencabut gigi. (shutterstock)

Berbeda halnya jika mengalami nyeri gigi, yang mana bisa merupakan akibat dari pencabutan gigi geraham bungsu.

Pada dasarnya, pencabutan gigi dilakukan sebagai pilihan terakhir jika gigi sudah tidak bisa diperbaiki/dipertahankan lagi. Dokter tidak akan melakukan pencabutan, jika kerusakan gigi tidak terlalu parah.

Selain itu, pencabutan tidak dilakukan jika gigi dalam keadaan sakit, karena hal ini bisa memicu terjadinya infeksi.

Nah, hal inilah yang perlu diwaspadai oleh masyarakat. Bahwasanya infeksi tersebut bisa menyebabkan pembengkakan hingga pada mata.

Jadi jangan sembarangan mencabut gigi. Selalu konsultasikan pada dokter, supaya gigi dan kesehatanmu baik-baik saja.

Berita Terkait

Berita Terkini