Anak

Bukan Mainan, Ini Permintaan Sederhana Seorang Gadis ke Sinterklas

Semoga bisa terwujud..

Angga Roni Priambodo | Yuliana Sere

Ilustrasi hadiah natal dari sinterklas. (unsplash/@Mike Arney)
Ilustrasi hadiah natal dari sinterklas. (unsplash/@Mike Arney)

Himedik.com - Berbeda dengan kebanyakan anak, seorang gadis kecil menulis surat kepada sinterklas memohon sesuatu yang mungkin tidak pernah kita bayangkan.

Gadis asal Springfield, Massachusetts ini mengatakan bahwa yang dia inginkan untuk Natal adalah menghabiskan lebih banyak waktu bersama ayahnya.

Zadora Matias (10) menulis surat untuk Santa agar bisa memindahkan shift kerja ayahnya dua jam lebih awal sehingga mereka dapat menikmati momen berharga bersama.

Bahkan ia juga tak mengharapkan hadiah apa pun. Zadora menulis dalam suratnya, ''Karena ketika dia bahagia, saya senang.''

'Dear Santa,

Saya ingin sedikit hal untuk Natal. Dari semua barang yang kamu bawa, saya ingin salah satunya menjadi kenyataan.

Dan satu-satunya orang yang dapat mengabulkan keinginan saya adalah anda dan bos ayah saya. Ini merupakan permintaan yang sangat istimewa.

Ilustrasi hadiah natal dari sinterklas. (unsplash/@Mike Arney)
Ilustrasi hadiah natal dari sinterklas. (unsplash/@Mike Arney)

Saya ingin anda mengubah waktu kerja ayah saya, saat ini jam 4:30 - 1:00. Saya ingin anda mengubahnya menjadi 6:30 - 3:00.

Dia akan sangat bahagia, dan ketika dia bahagia, aku pun bahagia.

Dan aku akan memberitahukanmu ini: Aku bahkan akan membiarkanmu melewati rumahku (Aku hanya menginginkan 3 hal) tetapi bisakah kamu mengubah shiftnya,' begitu tulisnya.

Menurut salah satu sumber berita AS, anak itu berharap surat itu akan membantunya untuk bisa bertemu dan menghabiskan waktu bersama ayahnya.

Semoga Zadora bisa menghabiskan waktu bersama ayahnya di hari Natal ya.

Berita Terkait

Berita Terkini