Wanita

Lahir Kembar Tiga, Ibu Ini Unggah Kondisi Tubuh Setelah Lahiran

Kamu bakal tak menyangka kondisinya seperti itu.

Rauhanda Riyantama | Yuliana Sere

Maria bersama ketiga buah hati. (Instagram)
Maria bersama ketiga buah hati. (Instagram)

Himedik.com - Berita kehamilan menjadi salah satu berita membahagiakan yang boleh dirasakan bagi pasangan yang sudah menikah. Terlebih ketika tahu bahwa anak yang dikandung kembar.

Kendati repot harus mengurus dua bahkan tiga anak sekaligus, memiliki anak kembar menjadi dambaan beberapa pasangan.

Maria, sepertinya menjadi salah satu ibu yang bahagia karena ia mengandung kembar tiga. Perasaan bahagia ini ia unggah di akun media sosialnya, Instagram.

Dimulai sejak ia mengandung minggu pertama hingga bulan terakhir masa kehamilannya ia kerap mengunggah bentuk tubuhnya.

Sampai akhirnya pada tanggal 13 September 2018 ketiga bayi lahir dengan selamat. Ia kemudian menamai mereka Iben, Filip dan Agnes.

Maria membagikan kondisi perutnya saat mengandung kembar tiga. (Instagram/@triplets_of_copenhagen)
Maria membagikan kondisi perutnya saat mengandung kembar tiga. (Instagram/@triplets_of_copenhagen)

Unggahannya tidak berhenti di situ. Saat mencapai hari ke empat pasca lahiran, ia merasakan sakit yang luar biasa pada bekas operasi caesarnya. Tidak hanya itu, ia mengatakan ia juga mengalami rasa sakit pada payudara.

Saat sebelum lahiran. (Instagram/@triplets_of_copenhagen)
Saat sebelum lahiran. (Instagram/@triplets_of_copenhagen)

Di unggahan berikutnya, ia memosting kondisi perutnya satu minggu setelah lahiran.

Setelah lahiran. (Instagram/@triplets_of_copenhagen)
Setelah lahiran. (Instagram/@triplets_of_copenhagen)

''Saya sekarang memiliki perut menggantung yang benar-benar aneh, yang masih cukup berat. Rahim saya belum menyusut kembali.''

Hari keempat setelah lahiran. (Instagram/@triplets_of_copenhagen)
Hari keempat setelah lahiran. (Instagram/@triplets_of_copenhagen)

Ia juga mengatakan bahwa kondisi kulit yang melorot ini membuat bekas lukanya terasa sakit.

Satu minggu setelah lahiran. (Instagram/@triplets_of_copenhagen)
Satu minggu setelah lahiran. (Instagram/@triplets_of_copenhagen)

Saat ini Maria sudah mencapai empat minggu pasca lahiran. Ia tidak menyangka kalau bentuk perutnya belum kembali normal.

Empat minggu setelah lahiran. (Instagram/@triplets_of_copenhagen)
Empat minggu setelah lahiran. (Instagram/@triplets_of_copenhagen)

Unggahannya ini mendapat respons berupa dukungan dan pujian luar biasa dari netizen. Banyak yang mengatakan ia adalah wanita yang luar biasa.

Berita Terkait

Berita Terkini