Anak

Bertengkar, Pria Tanpa Lengan Ini Tikam Ayahnya Pakai Senjata Tajam

Meski dilahirkan tanpa lengan, serta sejumlah kondisi medis lainnya, Rory pernah menjadi pemain tim sepak bola dan perenang.

Vika Widiastuti | Dwi Citra Permatasari Sunoto

Ilustrasi penyerangan. (PIxabay/niekverlaan)
Ilustrasi penyerangan. (PIxabay/niekverlaan)

Himedik.com - Pertengkaran antara orang tua dan anak itu wajar, tapi apa jadinya jika pertengkaran itu berbuntut serius? Dan hal ini terjadi pada Rory dan ayahnya.

Pada 3 November silam, Rory O'Connor (23) dan ayahnya bertengkar tentang pisau (sebilah bagian dari gunting) yang ia letakkan di antara jari kakinya setelah insiden di mana dia diancam saat berjalan di hutan.

Hal itu membuat Kevin O'Connor, ayahnya, mengambil tabung vacuum cleaner sepanjang satu meter dan mendorong dadanya. Rory kemudian 'menyerang' dengan kakinya, menebas perutnya, di kediaman mereka.

Atas serangan itu, ayahnya membutuhkan intervensi medis serius, termasuk operasi.

Meskipun demikian, ayahnya tetap peduli terhadap kesejahteraan putranya. Katanya, serangan itu tidak akan menghentikannya mendukung putranya, lapor Manchester Evening News yang dilansir dari Mirror.

Ilustrasi operasi - (Pixabay/sasint)
Ilustrasi operasi - (Pixabay/sasint)

Sebenarnya Rory adalah anak berprestasi. Meski dilahirkan tanpa lengan, serta sejumlah kondisi medis lainnya, ia pernah menjadi pemain tim sepak bola dan perenang untuk Wales.

Keluarganya menggambarkan dia sebagai pemuda yang berani dan cerdas. ia dapat melakukan berbagai kegiatan dengan kakinya, seperti membersihkan dirinya sendiri, dan bekerja secara suka rela di bengkel.

Oleh sebab itu, ayahnya tidak ingin serangan itu menjadi momen negatif yang menentukan kehidupan putranya.

Namun, hukum tetap harus berjalan. Meski dukungan dari keluarga tetap mengalir dan Rory mengaku tak sengaja melukai ayahnya, ia tetap dijatuhi hukuman perintah komunitas selama 12 bulan dan 100 jam kerja suka rela serta menjalani rehabilitasi.

Berita Terkait

Berita Terkini