Info

3 Artis Alami Asam Lambung, Ternyata Minuman Ini Bisa Jadi Pemicu

Ini adalah salah satu minuman favoritmu kan.

Galih Priatmojo | Yuliana Sere

Opie Kumis. (suara.com)
Opie Kumis. (suara.com)

Himedik.com - Penyakit memang tak mengenal siapa pun yang ia serang. Mulai dari komedian bahkan seorang dokter sekalipun. Ya, contohnya Opie Kumis yang diketahui menderita asam lambung.

Penyakit ini jugalah yang telah merenggut nyawa aktor Didi Petet dan dokter Ryan.

Didi Widiatmoko atau yang lebih akrab disapa Didi Petet menghembuskan napas terakhir pada bulan Mei 2015, sedangkan dokter Ryan Thamrin pada bulan Agustus 2017.

Dilansir dari beberapa sumber, banyak faktor pemicu terjadinya asam lambung, salah satunya akibat mengonsumsi minuman berkafein.

Kopi, sebagai salah satu contoh minuman berkafein, ternyata tidak baik dikonsumsi sebelum perut terisi makanan lain.

Steven L. Miller, seorang ilmuwan saraf mengatakan kopi atau minuman lain yang mengandung kafein sebaiknya diminum setelah makan, di jam 10 pagi atau jam 2 hingga 5 sore.

Didi Petet. (suara.com)
Didi Petet. (suara.com)

Kopi yang diminum sebelum pukul 10 berisiko mengganggu siklus dalam otak. Jika asam lambung ini sudah mencapai tingkat kronis, maka disebut GERD (Gastroesophageal Reflux Disease).

Biasanya, gejala umum yang dialami sebagian besar orang ketika mengalami asam lambung kronis adalah rasa panas dari perut hingga ke dada, disertai rasa sakit pada ulu hati.

Dilansir dari healthline, beberapa gejala yang bisa muncul, seperti:

1. Sendawa
2. Susah menelan makanan
3. Kembung
4. Batuk
5. Sakit tenggorokan
6. Cegukan

Dokter Ryan bersama dokter Reisa Broto Asmoro. (Suara.com)
Dokter Ryan bersama dokter Reisa Broto Asmoro. (Suara.com)

Gejala-gejala di atas bisa muncul setelah kamu mengonsumsi makanan-makanan pemicu, misalnya yang mengandung kafein atau makanan pedas, serta jika kamu telat makan.

Untuk menghindari asam lambung, kamu harus biasakan makan tepat waktu dan usahakan selalu sarapan. Di sisi lain, kamu bisa mengganti minuman kopi dengan minuman yang tidak mengandung kafein, misalnya:

1. Teh Chai

Teh Chai adalah salah satu jenis teh hitam. Teh ini mengandung 47 mg kafein yang dinilai lebih sedikit daripada kopi.

2. Teh Rooibos

Teh yang berasal dari Afrika Selatan ini bebas kafein. Rooibos juga memiliki kandungan antioksidan tannin yang rendah.

3. Teh Matcha

Menjadi sumber antioksidan, teh ini juga bisa diminum sebagai pengganti kopi.

Berita Terkait

Berita Terkini