Info

Tips Menghindari Flu Saat Musim Hujan

Flu menjadi salah satu penyakit yang paling cepat menyebar.

Rauhanda Riyantama | Yuliana Sere

Flu. (pixabay)
Flu. (pixabay)

Himedik.com - Flu menjadi penyakit yang paling sering ditemui saat memasuki musim hujan. Penyebarannya yang sangat cepat membuat setiap orang berisiko terjangkit penyakit ini.

Gejala flu biasanya mencakup hidung berair dan bersin. Harus kamu ingat, pilek tidak sama dengan flu. Gejala flu meliputi demam dan kedinginan, rasa sakit dan nyeri, lesu serta sakit kepala.

Dilansir dari Medicaldaily, beberapa tindakan bisa kamu ambil untuk mencegah terjangkit flu.

1. Vaksin flu

Langkah pencegahan paling signifikan yang dapat kamu ambil adalah mendapatkan suntikan flu setiap tahun. Karena virus terus berevolusi, Organisasi Kesehatan Dunia membuat pembaruan rutin untuk rekomendasi komposisi vaksin.

Meskipun influenza dapat memengaruhi orang sepanjang tahun, penyebaran penyakit ini sangat tinggi selama musim flu yang terjadi dari Oktober hingga Maret di Amerika Serikat. Para ahli medis merekomendasikan untuk mendapatkan vaksinasi sebelum akhir Oktober.

2. Jaga tangan tetap bersih

Flu sangat menular dengan cepat, untuk itu jaga tanganmu agar tetap bersih setelah kamu menyentuh benda-benda umum, misalnya gagang pintu dan eskalator. Metode terbaik dan paling direkomendasikan adalah mencuci tangan secara teratur.

Flu. (pixabay)
Flu. (pixabay)

3. Ketahui etika batuk yang baik

''Bersin atau batuk yang keras akan membuat aerosol dan droplet menyebar di udara,'' kata Andrew Pekosz, profesor mikrobiologi molekuler dan imunologi di Universitas Johns Hopkins. ''Beberapa bakteri ini dapat berada di udara untuk waktu yang cukup lama setelah kamu batuk.''

Orang harus menutup mulut dan hidungnya dengan tisu saat batuk atau bersin langsung membuangnya di tempat sampah. Penelitian dari Universitas Maryland menemukan virus dapat menyebar dari orang yang terinfeksi tidak hanya melalui batuk tetapi bahkan melalui napas.

4. Obat antiviral

Administrasi Makanan dan Obat (FDA) telah menyetujui tiga obat antiviral flu berikut - oseltamivir (Tamiflu), zanamivir (Relenza), dan peramivir (Rapivab). Namun kamu diharapkan konsultasi dengan dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsi obat ini.

5. Diet dan olahraga

''Olahraga adalah pendorong kekebalan dan itu bisa membantu jika kamu merasa cukup baik untuk melakukannya,'' kata Dr Frank Lipman, seorang dokter obat integratif dan fungsional yang berbasis di New York City. Penuhi diet sehat dengan makanan mengandung vitamin C dan seng.

Berita Terkait

Berita Terkini