Info

Pilu Kisah Wanita yang Divonis Glioblastoma: Aku Baru Saja Bertunangan

Penyakit ini juga pernah merenggut nyawa pedangdut Agung Hercules.

Vika Widiastuti

Ilustrasi kanker otak. (shutterstock)
Ilustrasi kanker otak. (shutterstock)

Himedik.com - Dunia hiburan tengah berduka dengan kabar meninggalnya pedangdut Agung Hercules setelah berjuang melawan kanker otak glioblastoma

Kabar meninggalnya Agung Hercules  disampaikan oleh komika Ernest Prakasa melalui Instagram Stories-nya, Kamis (1/8/2019) ini.

"R.I.P Agung Hercules," tulis Ernest. Kabar ini juga dibenarkan oleh manajer Agung. 

"Iya benar (Agung Hercules meninggal). Ini kami lagi menuju ke sana (rumah sakit)," kata Peter melalui sambungan telepon kepada Suara.com.

Selain Agung Herkules, kisah seorang wanita yang melawan glioblastoma juga mencuat. Sekitar dua tahun lalu, kehidupan Danielle Kirby dari Cuyahoga Falls, Ohio berubah dalam sekejap.

"Pergi untuk lari 4 mil lalu aku naik ke atas dan duduk di sofa untuk menonton TV, tetapi aku mengalami kejang," katanya.

Setelah itu, ia dilarikan ke rumah sakit dan betapa terkejutnya ia saat CT Scan mengungkapkan terdapat massa di sisi kanan kepalanya. Ia akhirnya didiagnosis menderita glioblastoma, bentuk kanker otak yang langka dan fatal.

Ilustrasi kanker otak (Pixabay/VSRao)
Ilustrasi kanker otak (Pixabay/VSRao)

"Aku benar-benar kaget dan tidak percaya ini. Aku baru saja bertunangan dengan suamiku yang sekarang dan kehidupan kami sempurna. Dan aku seperti bertanya, 'mengapa sekarang, mengapa?" terangnya dilansir dari fox8.com.

Dokter kemudian melakukan kraniotomi untuk mengangkat tumor yang bersifat agresif tersebut. "Tidak mungkin untuk mengeluarkan tumor itu sepenuhnya. Jadi, tidak seperti jenis kanker lain di mana seorang pasien mungkin dapat disembuhkan dengan operasi saja. Ketika seorang pasien menjalani operasi glioblastoma, mereka membutuhkan perawatan lainnya," kata Direktur Penelitian Klinis di Burkhardt Brain Tumor Center, David Peereboom.

Menurutnya, di samping operasi, diperlukan radiasi otak dan kemoterapi karena kanker jenis ini tidak bisa disembuhkan dengan tingkat kelangsungan hidup 12-14 bulan.

Mengetahui fakta memilukan itu, Kirby dan suaminya, Russ pun memutuskan untuk segera melangsungkan pernikahan mereka. Keduanya menikah empat bulan setelah operasi.

Kini, ia menjalani uji klinis untuk imunoterapi. "Tujuannya adalah menghidupkan sistem kekebalan tubuhnya, jadi tubuhnya sendiri yang melawan kanker," lanjutnya.

Kirby pun tetap semangat dan berjuang melawan penyakitnya. "Aku akan mengalahkan ini. Aku akan berjuang melawan rintangan," pungkasnya.

Berita Terkait

Berita Terkini