Info

Jika Disertai Gejala Berikut, Perut Kembung Bisa Jadi Tanda Kondisi Serius!

Anda kerap mengalami perut kembung?

Vika Widiastuti | Rosiana Chozanah

Ilustrasi sakit perut karena kembung. (shutterstock)
Ilustrasi sakit perut karena kembung. (shutterstock)

Himedik.com - Kita kerap menganggap perut kembung bukanlah hal yang serius. Kondisi ini biasanya terjadi akibat penumpukan gas berlebihan di perut.

Namun, jika Anda mengalami kembung dengan disertai dengan gejala lainnya, seperti kelelahan, nyeri sendi, atau kehilangan nafsu makan, itu bisa jadi tanda dari masalah serius.

Berikut tanda-tandanya, dilansir INSIDER.

1. Kelelahan atau kuku rapuh

Terkadang kembung dapat mencerminkan ketidakmampuan tubuh menyerap vitamin dan mineral tertentu. Misalnya seperti penyakit Celiac, kondisi autoimun yang seringnya kekurangan zat besi.

Menurut Mayo Clinic, gejala kekurangan zat besi termasuk kelelahan, kuku rapuh serta tangan dan kaki dingin.

2. Kehilangan berat badan tanpa alasan

Kembung yang disertai penurunan berat badan sebanyak 5% dari berat badan dalam enam bulan hingga satu tahun bisa menjadi tanda 'bahaya'.

Penurunan berat badan yang ekstrem dan cepat bisa menjadi tanda kanker usus besar, ovarium, paru-paru, atau pankreas , serta tiroid, diabetes, atau penyakit hati yang terlalu aktif.

Tubuh akan mengalami penurunan berat badan dan menjadi kembung pada saat yang sama karena tumor kanker. Sebab kanker dapat mendorong area perut di mana kembung cenderung terjadi, kata ahli diet Tamara Duker Freuman dari New York.

Ilustrasi sakit perut, perut kembung, kram perut, maag. (Shutterstock)
Ilustrasi sakit perut, perut kembung, kram perut, maag. (Shutterstock)

3. Sering merasa kembung tanpa gejala aneh lainnya

Ketika berbicara mengenai kanker, kadang kembung adalah satu-satunya gejala, menurut Duker Freuman. Dia menjelaskan tumor atau kanker sering menumpuk cairan, yang dapat menyebabkan kembung.

"Kadang-kadang, itu adalah gejala pertama dan satu-satunya gejala untuk kanker ovarium," katanya.

Meski demikian, sebagian besar kembung bukanlah kanker, tetapi selalu lebih baik ke dokter jika Anda khawatir.

4. Sendi terasa sakit

Sakit sendi kronis, bila digabungkan dengan kembung, dapat menjadi tanda kolitis ulserativa. Bentuk penyakit radang usus yang menyebabkan luka atau bisul terbentuk di saluran pencernaan seseorang.

Nyeri sendi dapat terjadi pada lengan, kaki, siku, pergelangan tangan, lutut, atau pergelangan kaki dan terjadi karena peradangan, menurut Medical News Today.

Kolitis ulseratif dapat diobati dengan obat penekan anti-inflamasi dan sistem kekebalan tubuh , menurut Mayo Clinic.

Berita Terkait

Berita Terkini