Info

Jangan Pakai Tisu Basah Bayi untuk Cegah Corona Covid-19, Ini Kata Dokter!

Dokter ahli tidak menganjurkan penggunaan tisu basah bayi untuk mencegah penularan virus corona Covid-19.

Yasinta Rahmawati | Shevinna Putti Anggraeni

Ilustrasi tisu basah (shutterstock/suara.com)
Ilustrasi tisu basah (shutterstock/suara.com)

Himedik.com - Demi mencegah penularan virus corona Covid-19, semua orang disarankan untuk rutin mencuci tangan pakai air dan sabun. Mereka juga turut membeli disinfektan, hand sanitizer hingga tisu basah sebagai tindakan pencegahan.

Secara khusus, orang memilih tisu basah bayi yang diyakini dapat mematikan kuman dan membersihkan tangan dalam kondisi apa pun serta kapan pun.

Namun, para ahli mengatakan kalau tisu basah bayi tidak bisa maksimal mencegah dan membunuh virus corona Covid-19.

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) menjelaskan bahwa tisu basah bayi tidak bisa membuat tangan Anda dan keluarga bersih. Tisu basah bayi tidak membunuh kuman seefektif cuci tangan pakai air dan sabun dengan hand sanitizer.

"Tisu basah bayi mungkin membuat tangan Anda terlihat bersih, tetapi tisu basah bayi tidak dirancang untuk mematikan kuman di tangan. CDC lebih merekomendasikan cuci tangan dengan sabun dan air," kata CDC dikutip oleh The Sun.

Ilustrasi. (Sumber: Shutterstock)
Ilustrasi tisu basah. (Sumber: Shutterstock)

Dr. Sarah Jarvis, GP dan Direktur Klinis juga menekankan bahwa tisu basah bayi tidak mengandung alkohol seperti halnya hand sanitizer yang ampuh membunuh virus.

"Membersihkan tangan pakai tisu basah bayi bisa menghilangkan kotoran, tetapi tidak akan membunuh kuman dan virus corona," jelasnya.

Sarah Jarvis juga mengatakan kalau tisu basah bayi dirancang sangat lembut untuk kulit bayi yang masih senstif. Artisnya, tisu basah bayi tidak akan mengandung alkohol dan pemutih yang bisa membantu membunuh virus.

Bahkan orang lebih baik membersihkan meja kerja atau pemukaan benda mati yang kotor menggunakan disinfektan daripada tisu basah bayi. Karena, semprotan disinfektan bisa membunuh kuman dan virus.

"Lebih masuk akal menggunakan semprotan disinfektan dari jarak sekitar 6 hingga 8 inci. Lalu pakai kain bersih atau kain sekali pakai untuk menyekanya satu arah," jelasnya.

"Jika Anda perlu menggunakan tisu basah untuk membersihkan keyboard atau handphone, gunakanlah tisu basah yang beralkohol," tambahnya.

Berita Terkait

Berita Terkini