Wanita

Kartika Putri Tetap Puasa saat Hamil, Ini Risikonya

Kartika Putri tetap berpuasa saat hamil anak pertama, penelitian ungkap tidak ada masalah jika kehamilan aman.

Rima Sekarani Imamun Nissa | Shevinna Putti Anggraeni

Kartika Putri dan Habib Usman. (Suara.com/Ismail)
Kartika Putri dan Habib Usman. (Suara.com/Ismail)

Himedik.com - Kartika Putri hamil empat bulan saat Ramadan 2019 datang. Meski begitu, Kartika Putri memutuskan tetap puasa saat hamil atas permintaan suaminya, Habib Usman.

Habib Usman meminta Kartika Putri tak menjadikan kehamilan 4 bulannya sebagai alasan tidak berpuasa. Permintaan Habib Usman agar Kartika Putri tetap puasa saat hamil pun bukan tanpa tujuan.

Ia menginginkan anaknya sudah mengenal ibadah puasa dan perintah-perintah Allah sejak dalam kandungan. Oleh karena itu, sebisa mungkin Kartika Putri tetap berpuasa.

''Meskipun hamil, yang penting istri saya tetap puasa agar anaknya terbiasa menjalani perintah Allah,'' ujar Habib Usman, suami Kartika Putri dalam tayangan Go Spot RCTI (5/5/2019) pagi.

Meski begitu, Habib Usman pun tetap memperhatikan pola makan dan asupan nutrisi untuk Kartika Putri selama kehamilan agar tetap terpenuhi ketika berpuasa.

Kartika Putri diminta suami agar tetap puasa saat hamil (Suara.com)
Kartika Putri diminta suami agar tetap puasa saat hamil (Suara.com)

Salah satunya, Habib telah mengatur jadwal makan Kartika Putri selama berpuasa yang sedikit berbeda dari hari biasa, mulai dari berbuka, pukul 22.00 WIB, dan sahur.

Sebenarnya melansir dari bounty.com, belum pernah ada penelitian yang membuktikan berpuasa selama masa kehamilan aman atau tidak.

Peneliti hanya menemukan berat badan bayi yang lahir dari ibu berpuasa lebih rendah daripada yang tidak puasa. Begitu pula dengan tingginya, bayi dari ibu yang berpuasa lebih kecil daripada yang tidak puasa.

Apalagi jika ibu menjalankan puasa di trimester awal kehamilan, maka dua kemungkinan itu bisa saja terjadi. Namun, perbedaan tinggi dan berat badan bayi itu hanya selisih tipis.

Ilustrasi hamil (Unplash/freestocks.org)
Ilustrasi hamil (Unplash/freestocks.org)

Beberapa penelitian lainnya juga menunjukkan puasa saat hamil berdampak pada kemampuan akademik dan masalah kesehatan seseorang di kemudian hari.

Intinya, puasa selama kehamilan sesungguhnya bukan tidak boleh. Melainkan, seseorang harus bisa menjamin kondisi tubuhnya jika ingin berpuasa.

Pasalnya, puasa saat hamil yang dipaksakan bisa menimbulkan masalah kesehatan seperti diabeters, gestasional dan anemia.

Berita Terkait

Berita Terkini