Wanita

Akibat Sembarangan Memencet Jerawat di Hidung, Wajah Wanita Ini Bengkak

Kini wanita tersebut sedang mencari dana untuk pengobatannya.

Yasinta Rahmawati | Rosiana Chozanah

Kulit berjerawat. (pixabay)
Kulit berjerawat. (pixabay)

Himedik.com - Seorang remaja perempuan berusia 17 tahun menjadi buta akibat penyakit yang tidak terdiagnosis. Anehnya, pemicu dari penyakit ini adalah kebiasaannya memencet jerawat di hidung.

Mary Ann Regacho asal Filipina menderita pembengkakan wajah parah akibat mengeluarkan jerawat di hidungnya setahun yang lalu.

Remaja ini mengira jerawat tersebut muncul akibat hormon setelah dia melahirkan bayi laki-laki pada usia 16 tahun.

Setelah memencetnya, Mary mengaku lukanya menjadi menyakitkan dan mulai menyebar ke wajahnya beberapa hari kemudian.

Sekarang, pembengkakan tersebut telah memenuhi sebagian besar wajahnya dan mulai menyebabkan kebutaan.

Mary Ann dan Albert (YouTube/Mirror)
Mary Ann dan Albert (YouTube/Mirror)

"Aku dulu berpikir itu hanya jerawat biasa, tetapi sakitnya parah hingga aku tidak bisa tidur. Aku mencoba segala cara untuk menyembuhkannya tetapi tidak ada yang berhasil," tutur Mary, dilansir Mirror.

Suaminya, Albert Sales, memiliki pekerjaan tidak tetap sahingga tidak mampu membayar pengobatan atau bahkan membeli obat sekali pun.

Setelah setahun menderita penyakit tidak terdiagnosis ini, akhirnya Mary memutuskan untuk memeriksakannya ke dokter.

Demi membayar jumlah tagihan perawatan sang istri, Albert mencoba mengumpulkan dana melalui sebuah video.

"Aku ingin meminta sumbangan kepada orang-orang baik sehingga kami bisa memeriksakan istriku ke rumah sakit. Penghasilan kami hanya cukup untuk kami sendiri dan bayi kami yang berusia satu tahun, jadi aku tidak mampu membayar tagihan perawatannya," ujar Albert dalam video.

Berita Terkait

Berita Terkini