Info

Mengejutkan, Ini Manfaat Tak Terduga dari Penggunaan Meja Berdiri

Salah satunya bisa bantu kamu turunkan berat badan lho.

Dinar Surya Oktarini | Yuliana Sere

Manfaat menggunakan meja berdiri. (rostur.org)
Manfaat menggunakan meja berdiri. (rostur.org)

Himedik.com - Rata-rata pekerja kantor duduk selama 7,5 jam setiap hari. Waktu ini pastinya belum termasuk dengan waktu saat kamu duduk nonton tv, makan atau duduk di tempat tidur.

Terlalu lama duduk dikaitkan dengan peningkatan risiko penyakit jantung, berat badan, diabetes dan kematian dini. Namun, kondisi ini dapat dicegah dengan penggunaan meja berdiri.

Menurut Dr. Josh Zumstein, DC, MS, meja berdiri merujuk pada meja yang memungkinkan pengguna untuk berdiri sepanjang waktu.

Menurut Zumstein, seorang pekerja kantor yang menggunakan meja berdiri akan mengatur komputer mereka sehingga monitor sejajar dengan mata.

Dia menambahkan bahwa meja berdiri tradisional biasanya tak naik atau turun, namun meja sit-stand memungkinkan meja naik atau turun sehingga pekerja dapat duduk atau berdiri sesuka mereka.

Dokter Zumstein merekomendasikan waktu duduk selama 30 menit dan 10 menit waktu untuk berdiri. Menurut pantauan HiMedik, dari laman livestrong ditemukan beberapa manfaat jika menggunakan meja berdiri.

1. Penurunan nyeri punggung.

Sakit punggung. (Arthritis Research UK)
Sakit punggung. (Arthritis Research UK)

Kavita Sharma, MD, seorang dokter di Manhattan, mengungkapkan penelitian yang menunjukkan nyeri punggung bawah dapat dikurangi dengan "hanya berdiri, daripada duduk sepanjang hari."

Dengan demikian meja berdiri mungkin menjadi alat yang sangat baik untuk karyawan kantor dengan rasa sakit dan ketidaknyamanan pada punggung.

2. Bakar lebih banyak kalori.

Lama waktu duduk dikaitkan dengan penambahan berat badan. Menghabiskan lebih dari satu jam dalam posisi duduk dapat “menyebabkan perubahan biokimia dalam aktivitas lipoprotein lipase (enzim yang terlibat dalam metabolisme lemak) dan metabolisme glukosa yang mengarah ke deposit lemak di jaringan adiposa.

Menurut JustStand.org , berdiri bisa membakar 50 kalori lebih banyak per jam daripada duduk.

3. Meningkatnya harapan hidup.

Karena duduk untuk waktu yang lama telah dikaitkan dengan kematian dini, menggunakan meja berdiri dapat membantu meningkatkan harapan hidup, kata McAllister,wakil presiden eksekutif untuk Yayasan untuk Perkembangan Chiropractic.

Mengurangi terlalu banyak waktu duduk hingga kurang dari tiga jam sehari dapat meningkatkan harapan hidup di AS selama dua tahun.

4. Energi meningkat.

Menurut McAllister, meja berdiri dapat "menambah variasi untuk hari kerja, postur tubuh lebih baik serta berkurangnya perasaan kelelahan dan stres."

Pegawai yang berdiri daripada duduk akan memiliki peningkatan denyut jantung, sirkulasi dan energi karena berdiri membutuhkan lebih banyak energi daripada duduk.

Terlalu banyak duduk juga bisa menyebabkan kelelahan sepanjang hari. Namun terlalu banyak berdiri apalagi wanita yang menggunakan high heels maka akan menyebabkan kaki sakit bahkan bengkak.

Untuk mencegah kondisi ini, kamu bisa bergantian antara posisi duduk dan berdiri sepanjang hari.

Berita Terkait

Berita Terkini