Info

Kenali Psoriasis Artritis, Berawal dari Kulit Berubah Merah dan Bengkak

Penderita psoriasis yang mengalami radang sendi psoriasis yang mengarah pada deformasi sendi bahkan kecacatan.

Vika Widiastuti

Ilustrasi kaki bengkak. (pixabay/andreas160578)
Ilustrasi kaki bengkak. (pixabay/andreas160578)

Himedik.com - Apakah kulit tangan Anda tiba-tiba berwarna merah dan bengkak? Anda perlu waspada, bisa jadi merupakan tanda psoriasis artritis.

Psoriasis Artritis atau radang sendi psoriasis merupakan salah satu penyakit autoimun yang bisa ditandai dengan gejala pembengkakan di area jari tangan atau kaki sebelum akhirnya mengalami nyeri sendi.

Pada penderita psoriasis artritis, sistem kekebalan tubuh akan menyerang sel serta jaringan yang sehat, respon imun abnormal tersebutlah yang kemudian menyebabkan peradangan pada persendian serta kelebihan produksi sel-sel kulit.

"Ini jenis autoimun yang menyerang kulit dan manifestasinya pada radang sendi. Penyakit ini muncul secara perlahan," kata Dokter Spesialis Penyakit Dalam dan Konsultan Reumatologi RSCM, Dr. dr. Rudy Hidayat, SpPD-KR di Jakarta, baru-baru ini diberitakan Suara.com.

Berdasarkan laporan WHO pada 2016, ada sekitar 1,3-34,7 persen pasien penderita psoriasis yang mengalami radang sendi psoriasis yang mengarah pada deformasi sendi bahkan kecacatan.

Bahkan menurut WHO, 40 persen penderita psoriasis akan mengalami radang sendi psoriasis atau psoriasis artritis.

Sampai saat ini, penyebab psoriasis artritis belum diketahui secara pasti. Namun peneliti menduga kuat adanya faktor genetik pada orang yang positif meiliki gen HLA-B27.

"Tapi ada faktor pemicu seperti faktor lingkungan, kontak logam berat, merokok, infeksi virus tertentu yang memicu sistem imun gagal mengenali tubuh sendiri," tambah dr. Rudy.

Gejala psoriasis artritis secara umum adalah terjadinya pembengkakan dan rasa sakit pada persendian serta adanya kelainan kulit berupa psoriasis.

Selain itu, tanda-tanda psoriasis artritis juga kerap menyerupai reumatoid artritis dan mudah mengalami obesitas, tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, penyakit jantung dan diabetes.

Untuk mengetahui apakah seseorang menderita psoriasis artritis, dr. Rudy menyarankan segera datang
ke dokter dan menjalani pengobatan.

Pengobatan psoriasis artritis diantaranya adalah injeksi steroid, obat anti rematik DMARDS, pengobatan biologik sampai penggantian sendi jila kasus sudah parah. (Suara.com/Risna Halidi)

Berita Terkait

Berita Terkini