Info

Penelitian Ungkap Mandi Malam Lebih Baik, Ini Manfaatnya untuk Kecantikan!

Mandi malam hari justru lebih baik untuk kecantikan wajah karena terbebas dari kuman sebelum tidur lelap.

Vika Widiastuti | Shevinna Putti Anggraeni

Penelitian mengungkap mandi malam memberikan banyak manfaat bagi tubuh dan penampilan (Pixabay/Pexels)
Penelitian mengungkap mandi malam memberikan banyak manfaat bagi tubuh dan penampilan (Pixabay/Pexels)

Himedik.com - Selama ini banyak orang yang justru khawatir jika mandi malam karena dipandang menimbulkan berbagai macam penyakit berbahaya. Faktanya, penelitian justru mengungkap mandi malam lebih baik bagi tubuh daripada mandi di pagi hari.

Berdasarkan ilmu pengetahuan, ternyata banyak hal positif yang terjadi pada tubuh manusia jika mandi malam sebelum tidur. Seseorang akan tidur lebih pulas setelah mandi malam.

Selain itu, mandi malam juga memberikan manfaat secara fisiologis untuk mencegah beberapa penyakit dan membuat kulit lebih bersih sebelum tidur.

Dr. Janet K. Kennedy, psikolog klinis dan ahli tidur di New York dilansir HiMedik dari The New York Times menganjurkan seseorang yang memiliki masalah insomnia lebih baik mandi malam hari sekitar 90 menit sebelum tidur. Sebab suhu tubuh akan berubah dingin secara alami dan itu membantu mempercepat tidur.

Begitu pula saran Gary Goldenberg, ahli dermatologi di New York yang merekomendasikan seseorang dengan masalah kulit untuk mandi malam selama 5-10 menit. Ia mengatakan mandi malam sebelum tidur membantu membersihkan kulit dari minyak dan kuman yang menyebabkan masalah kulit.

"Mandi malam membantu menghilangkan minyak di kulit dan mencegahnya terkena iritasi," ujarnya.

Goldenberg juga menyarankan seseorang tak perlu mandi malam dengan sabun yang sangat harum karena hasilnya akan lebih baik jika mandi malam menggunakan sabun bebas wewangian.

Selain itu, khusus orang yang berambut panjang disarankan untuk keramas setiap harinya. Sedangkan orang berambut pendek hanya diperlukan keramas setiap hari jika kulit kepalanya selalu berminyak.

Melansir dari bustle.com, adapun 6 alasan mandi malam sebelum tidur jauh lebih baik bagi tubuh dan penampilan.

Ilustrasi mandi - (Pixabay/giselaatje)
Ilustrasi mandi - (Pixabay/giselaatje)

1. Kulit bebas jerawat

Mandi malam membantu kulit wajah terbebas dari jerawat yang disebabkan oleh minyak dan keringat tubuh sepanjang hari. Apalagi jika seseorang langsung membaringkan wajahnya ke sprei atau bantal tanpa membersihkan muka atau mandi terlebih dahulu.

David Lortscher, ahli dermatologi mengatakan membersihkan tubuh atau mandi malam hari membantu kulit terbebas dari masalah jerawat. Apalagi jika kita mandi malam menggunakan sabun mengandung seng yang mampu memerangi masalah jerawat di wajah.

2. Sembuhkan alergi kulit

Mandi malam juga membantu seseorang terbebas atau mengatasi masalah alergi kulit. Sebab, mandi malam bisa menghilangkan residu penyebab alergi kulit menyebar di seprai, selimut atau bantal tidur dan itu bisa menjadi lebih buruk jika terjadi.

Apalagi penyebab alergi itu tercampur dengan kuman dari luar rumah yang dibawa ke dalam rumah.

3. Meningkatkan relaksasi

Berdasarkan ilmu pengetahuan, mandi malam dengan air hangat juga membantu menghilangkan rasa tegang dan cemas pikiran.

Penelitian menganggap mandi malam sebagai relaksasi untuk menghilangkan tekanan dan beban sepanjang hari.

4. Tampilan kulit lebih sehat

Hormon pertumbuhan mengatur kesehatan kulit manusia dan hormon seks memengaruhi ukuran kelenjar sebaceous seseorang. Kedua hormon itu akan meningkat di malam hari.

Dr. Bobby Buka, dokter kulit di New York pun menyatakan mandi malam dapat membantu menjaga keseimbangan hormon manusia dan hormon tersebut sangat baik untuk menjaga kesehatan kulit.

5. Rambut lebih indah

Rutin keramas setiap mandi malam juga membantu menjaga kelembapan dan kesehatan rambut seseorang tanpa khawatir terserang penyakit.

Fakta ini bisa dibuktikan sendiri dengan melihat perbedaan rambut ketika rutin keramas setiap malam selama seminggu penuh.

Berita Terkait

Berita Terkini