Info

Siapkan Tim Gerak Cepat, Menkes RI: 9 Jemaah Calon Haji Meninggal Dunia

Menteri Kesehatan RI Nila F Moeloek menyampaikan sudah 9 jemaah calon haji asal Indonesia yang meninggal dunia.

Rima Sekarani Imamun Nissa | Shevinna Putti Anggraeni

Menteri Kesehatan Nila Moelek saat kunjungan ke RSUP Dr Sardjito DIY (HiMedik/Shevinna Putti)
Menteri Kesehatan Nila Moelek saat kunjungan ke RSUP Dr Sardjito DIY (HiMedik/Shevinna Putti)

Himedik.com - Menteri Kesehatan RI, Nila F Moeloek mengungkapkan sebanyak 9 jemaah calon haji Indonesia tercatat meninggal dunia di Arab Saudi. Sebanyak tiga di antaranya meninggal dalam pesawat, sedangkan enam sisanya di rumah sakit Arab Saudi.

"Sampai sekarang laporan dari tim kami yang meninggal itu 9 orang, 3 di pesawat dan 6 di rumah sakit Saudi Arabia," kata Menteri Kesehatan Nila Moeloek dalam kunjungannya di RSUP Dr Sardjito, DIY, Senin (22/07/2019) kemarin.

Meski begitu, NIila Moeloek menilai kondisi jemaah calon haji Indonesia tahun 2019 ini cukup baik. Lantaran pihaknya juga sudah bekerjasama dengan kementerian lain demi memberikan pelayanan terbaik untuk jemaah calon haji.

"Jemaah haji bagus, karena kami mengkoordinasikannya juga baik dengan Kementerian Agama, Kesehatan dan Kementerian Kumham untuk tidak antre. Jadi imigrasinya diperpendek," ujarnya.

Kemerterian Kesehatan sendiri telah menyediakan tim-tim khusus untuk memperhatikan kondisi jemaah calon haji selama di Arab Saudi.

Jemaah haji Indonesia diminta minum air untuk cegah dehidrasi. (Dok. Kemenkes)
Jemaah haji Indonesia diminta minum air untuk cegah dehidrasi. (Dok. Kemenkes)

Pihaknya membentuk tim khusus untuk memperhatikan kesehatan jemaah calon haji, utamanya yang sudah lanjut usia.

"Kita juga punya tim promotif dan preventif untuk mengingatkan seperti tadi 'sudah minum obat belum mbah' kan si mbah suka lupa," lanjut Nila Moeloek.

Selain itu, pihaknya telah membentuk tim khusus untuk memperhatikan jemaah haji Indonesia yang terlihat lelah atau sendirian selama beribadah.

Menteri Kesehatan RI Nila Moeloek (HiMedik/Shevinna Putti)
Menteri Kesehatan RI Nila Moeloek (HiMedik/Shevinna Putti)

Tim tersebut bertugas memberikan pertolongan pertama kepada jemaah calon haji. Jika tidak bisa ditangani, maka tim akan segera membawa jamaah bersangkutan ke rumah sakit Arab Saudi.

"Ada tim gerak cepat. Begitu kita lihat ada orang Indonesia kok linglung, jalan sendiri, tim gerak cepat akan langsung membantu," tegasnya.

Berita Terkait

Berita Terkini