Info

Kaya Nutrisi, Mangga Disebut Bisa Tingkatkan Kekebalan Tubuh

Kaya akan vitamin A, mangga direkomendasikan untuk meningkatkan kekebalan tubuh.

Yasinta Rahmawati | Fita Nofiana

Ilustrasi buah mangga. (Shutterstock)
Ilustrasi buah mangga. (Shutterstock)

Himedik.com - Meningkatkan kekebalan tubuh sangatlah penting saat berada di tengah pandemi. Tentunya hal itu bisa didapat lewat konsumsi buah dan sayuran, salah satunya adalah buah mangga.

Dilansir dari Express, buah mangga adalah salah satu buah yang baik dimasukkan dalam menu sarapan Anda. Hal tersebut dinyatakan oleh aplikasi COVID Symptom Study, yang dikembangkan oleh perusahaan ilmu kesehatan ZOE.

"Mangga kaya akan vitamin A, ini sangat penting dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh," kata pihak COVID Symptom Study.

Sistem kekebalan yang didukung dengan baik memiliki peluang lebih baik untuk melawan virus Covid-19.

Kekebalan tubuh adalah bagian pertama yang bereaksi terhadap penyerang seperti virus corona. Untungnya makan lebih banyak mangga akan membantu mendukung fungsi sistem kekebalan tubuh.

"Ketika tubuh Anda terinfeksi virus, sistem kekebalan Anda mendeteksi dan menyerangnya," kata COVID Symptom Study.

Ilustrasi buah mangga. (Shutterstock)
Ilustrasi buah mangga. (Shutterstock)

"Untuk melindungi Anda dari Covid-19, sistem kekebalan Anda perlu merespon dengan cepat untuk melawan infeksi virus corona, tetapi tidak bereaksi berlebihan terhadap keberadaan virus (atau infeksi lain yang Anda tangkap). Banyak vitamin dan mineral yang berbeda memainkan peran kunci dalam mendukung fungsi kekebalan tubuh kita," tambahnya.

Salah satu nutrisi yang dibutuhkan adalah vitamin A. Nutrisi tersebut dapat ditemukan dalam buah dan sayuran berwarna cerah termasuk bayam, wortel, ubi, paprika merah, mangga, pepaya, dan aprikot.

Ilustrasi buah mangga. (Pixabay/Logga Wiggler)
Ilustrasi buah mangga. (Pixabay/Logga Wiggler)

Sementara itu, mempertahankan keseimbangan pada usus menjadi salah satu cara terbaik untuk tetap sehat selama pandemi corona.

"Ketika pergi ke toko untuk belanja mingguan Anda, pastikan Anda mengambil beragam buah dan sayuran, serta daging tanpa lemak, ikan berminyak, kacang-kacangan, biji-bijian, dan minyak zaitun," tambah COVID Symptom Study.

Anda juga harus menghindari makan makanan olahan, serta terlalu banyak garam atau gula. Kombinasikan makanan seimbang dengan olahraga teratur dan banyak tidur.

Pemerintah telah menyarankan semua orang untuk tetap di rumah untuk menghindari penyebaran infeksi.

Berita Terkait

Berita Terkini