Anak

Ani Yudhoyono Terbaring Sakit, Sang Cucu Aira Beri Semangat untuknya

"Get well soon, Memo," tulis Aira.

Vika Widiastuti | Dwi Citra Permatasari Sunoto

Almira Yudhoyono dengan Ani Yudhoyono. (Instagram/@almirayudhoyono)
Almira Yudhoyono dengan Ani Yudhoyono. (Instagram/@almirayudhoyono)

Himedik.com - Keluarga adalah penyemangat saat seseorang sedang dilanda kesedihan atau terbaring sakit. Nampaknya hal itulah yang tengah dirasakan Ani Yudhoyono.

Mantan ibu negara yang kini tengah sakit kanker darah itu mengungkapkan bahwa keluarga adalah supporternya.

"Keluarga adalah supporter utama," tulis Ani Yudhoyono dalam sebuah postingan Instagram.

Bahkan salah satu cucunya, Almira Yudhoyono tak mau ketinggalan memberikan semangat pada sang nenek. Ia membuat gambar dari plester luka dan menuliskan ucapan semoga neneknya lekas sembuh.

"Kartu ini buatan cucuku Aira yang sedang giliran jaga menunggu Memo di RS. 3 figur yang ada terbuat dari plester (bandaid). (emoji) you Aira," tulis Ibu Ani.

Gambar sang cucu mendoakan kesembuhan Ani Yudhoyono. (Instagram/@aniyudhoyono)
Gambar sang cucu mendoakan kesembuhan Ani Yudhoyono. (Instagram/@aniyudhoyono)

Sebagai informasi, kanker darah terjadi ketika sel-sel darah abnormal mulai tumbuh di luar kendali, mengganggu fungsi sel darah normal, yang melawan infeksi dan menghasilkan sel darah baru.

Sebagian besar kanker darah juga disebut kanker hematologi, dimulai dari sumsum tulang, yang merupakan tempat darah diproduksi. Tiga jenis utama kanker darah adalah leukemia, limfoma, dan mieloma.

Sementara itu beberapa gejala kanker darah yang dilansir dari cancercenter di antaranya demam, menggigil, kelelahan terus-menerus, kelemahan, kehilangan nafsu makan, mual, penurunan berat badan yang tidak bisa dijelaskan, berkeringat di malam hari, serta nyeri tulang atau sendi.

Mari kita doakan semoga Ibu Ani Yudhoyono lekas sembuh dan bisa beraktivitas seperti sebelumnya, ya!

Berita Terkait

Berita Terkini