Info

Waspada Bercak Putih di Paru-Paru Pasien Covid-19, Ini Artinya!

Pasien Covid-19 bisa mengembangkan bercak putih seperti jeli di paru-paru sebagai tanda infeksi serius.

Yasinta Rahmawati | Shevinna Putti Anggraeni

ilustrasi paru-paru - (Pixabay/kalhh)
ilustrasi paru-paru - (Pixabay/kalhh)

Himedik.com - Virus corona Covid-19 telah menyebabkan sejumlah gejala aneh yang berbeda-beda setiap manusia. Kini, pasien bisa menunjukkan kondisi yang menandakan infeski serius dari virus corona Covid-19.

Seseorang bisa mengembangkan bercak jeli di paru-paru jika berisiko mengalami komplikasi parah bila sudah terinfeksi virus corona Covid-19.

Zat seperti jeli ini telah terlihat di paru-paru pasien virus corona Covid-19 merupakan salah satu penyebab utama membutuhkan ventilator mekanik.

Menurut para ilmuwan di Universitas Umea, Swedia, mengatakan alat medis itu berfungsi membantu pasien virus corona Covid-19 bernapas dengan baik.

Awalnya, dokter mengidentifikasi jeli ini sebagai bercak putih ketika mereka melakukan pemindaian paru-paru pada pasien yang sakit kritis.

Ilustrasi Virus Corona (Unsplash/CDC)
Ilustrasi Virus Corona (Unsplash/CDC)

Kini, bercak putih seperti jeli ini sebagian besar terbentuk dari zat yang dikenal sebagai hyaluronan. Meskipun hyaluronan biasanya ditemukan dalam tubuh.

Tapi, hyaluronan bisa mengikat dengan banyak air untuk membentuk gel. Gel terebut bisa menimbulkan masalah pada paru-paru pasien virus corona yang mengurangi jumlah oksigen ketika bernapas.

"Saat melakukan pemindaian paru-paru pada pasien yang sakit kritis dengan infeksi virus corona Covid-19, para profesional medis bisa melihat bercak putih," kata para peneliti dikutip dari Express.

Selain itu, hasil otopsi dari beberapa pasien virus corona Covid-19 yang meninggal dunia menunjukkan bahwa paru-paru mereka dipenuhi cairan jeli bening.

Tapi, ahli medis telah menyediakan perawatan yang tersedia untuk memperlambat produksi hyaluronan. Terapi ini bisa membantu pasien virus corona menurunkan risiko kematiannya.

Pasien virus corona dengan jeli di paru-parunya mungkin mengalami kesulitan bernapas. Kondisi itu bisa menjadi indikator infeksi serius virus corona.

Sementara itu, NHS telah mengatakan demam tinggi, batuk persisten, perubahan indra penciuman dan pengecap adalah gejala umum virus corona Covid-19.

Berita Terkait

Berita Terkini