Info

Lima Manfaat Daun Kemangi Bagi Kesehatan Tubuh

Manfaat nomor 2 ternyata belum diketahui banyak orang.

Rauhanda Riyantama | Krishnayanti C

manfaat daun kemangi (doktersehat.com)
manfaat daun kemangi (doktersehat.com)

Himedik.com - Kemangi (ocimum sanctum) memang bukan tanaman yang asing bagi kita, karena selain mudah dijumpai di halaman rumah, kebun atau ladang, terkadang juga banyak ditemukan di pinggiran jalan.

Sejauh ini, daun kemangi dikenal sebagai pelengkap makanan, seperti lalapan segar atau sebagai tambahan masakan ikan dan ayam. Namun, siapa sangka daun kemangi memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh.

Penasaran? Berikut ini lima manfaat daun kemangi bagi kesehatan yang harus Anda ketahui.

1. Memelihara kesehatan jantung

Daun kemangi dapat membantu mengontrol tekanan darah, kandungan antioksidan eugenol dalam kemangi membantu mengurangi kadar kolesterol dan kadar glukosa darah, sehingga dapat membantu mengatasi penyakit jantung.

2. Memperkuat masa hidup sperma dan mencegah kemandulan

Selain melezatkan hidangan, daun kemangi mengandung senyawa arginine yang terbukti mampu memperkuat masa hidup sperma, mencegah kemandulan. Kemangi juga mengandung zat yang mampu merangsang terbentuknya hormon androgen dan estrogen. Manfaat daun kemangi untuk kesehatan reproduksi ini sangat penting bagi pasangan yang berencana untuk memiliki atau menambah keturunan.

3. Mengobati sariawan

Jika memiliki sariawan tentu makan akan terasa tidak enak, karena setiap akan menyantap makanan mulut terasa perih dan sakit. Dengan demikian, gunakan daun kemangi, caranya cukup dengan menambah daun kemangi sebagai lalapan saat makan.

4. Mengobati panu

Jika memiliki panu dibagian tubuh tentu tidak pede dan malu. Daun kemangi adalah salah satu solusi untuk menghilangkan panu. Caranya haluskan daun kemangi yang sudah dicuci, kemudian tambahkan sedikit kapur sirih, lalu oleskan pada bagian yang terkena panu.

5. Mengatasi stroke

Kandungan isoflavon pada daun kemangi dapat membantu meningkatkan fungsi pembuluh darah, sehingga dapat membantu mencegah dan mengatasi penyakit stroke.

Sebenarnya tidak hanya itu saja manfaat daun kemangi bagi kesehatan, masih banyak lagi seperti mengatasi flu dan sakit kepala, menambah nafsu makan, mengobati gangguan vagina, dan lain-lain.

Bagaimana? Banyak bukan manfaat daun kemangi? Jika Anda memiliki keluhan diatas pada tubuh tidak ada salahnya mencoba daun kemangi untuk mengatasinya.

Berita Terkait

Berita Terkini