Info

Bermula dari China, Awal Penyebaran Virus Corona ke Seluruh Dunia

Covid-19 lebih sulit dikenadilan ketimbang SARS dan MERS.

Yasinta Rahmawati

virus corona Covid-19 (Suara.com/Shutterstock)
virus corona Covid-19 (Suara.com/Shutterstock)

Sayangnya, Covid-19 berbeda dengan SARS dan MERS karena spektrum penyakitnya luas, dengan sekitar 80 persen kasus mengarah pada infeksi ringan.

Pada banyak kasus, banyak orang yang membawa penyakit dan tidak menunjukkan gejala. Inilah yang membuat Covid-19 lebih sulit untuk dikendalikan.

Sebab tiap orang yang melakukan perjalanan ke Wuhan, China dan negara lainnya sangat mungkin membawa virus tersebut dan menularkannya pada orang lain meski ia sendiri tidak merasa sakit. 

Perlu diingat pula mengenai masa inkubasi, sejumlah penelitian menyatakan masa inkubasi virus corona baru adalah 2-14 hari. Sementara, gejalanya, menurut beberapa penelitian, baru akan terlihat pada hari ke-5.

Gejala awal Covid-19 termasuk demam, batuk kering, kelelahan, dan perasaan tidak sehat secara umum. Gejala lain muncul seperti hilangnya rasa dan bau serta masalah perut.

Batuk merupakan gejala infeksi pneumonia misterius di China. (Shutterstock)
Batuk merupakan gejala infeksi pneumonia misterius di China. (Shutterstock)

Selain itu para ilmuwan di China percaya bahwa Covid-19 telah bermutasi menjadi dua jenis, satu lebih agresif daripada yang lain, yang dapat membuat pengembangan vaksin menjadi lebih rumit.

Menyebar Lewat Droplets

Seperti virus flu dan pilek, virus corona Covid-19 ini menyebar melalui tetesan (droplets) ketika seseorang batuk atau bersin. Tetesan mendarat di permukaan benda dan menempel di tangan orang lain kemudian menyebar lebih jauh.

Orang-orang akan tertular virus ketika mereka menyentuh tangan mereka yang terinfeksi ke mulut, hidung atau mata mereka. Virus pun lalu akan dengan mudah masuk ke saluran pernapasan.

Oleh karena itu, salah satu hal terpenting yang dapat Anda lakukan untuk melindungi diri adalah menjaga kebersihan tangan dengan sering mencuci dengan sabun dan air atau gel pembersih tangan.

Berita Terkait

Berita Terkini