Info

5 Makanan Sehat Penambah Stamina saat Kamu Merasa Lelah

Sering rasa lelah? Coba makan ini.

Rima Sekarani Imamun Nissa | Yuliana Sere

Atasi rasa lelah dengan 5 makanan ringan ini. (PopCulture.com)
Atasi rasa lelah dengan 5 makanan ringan ini. (PopCulture.com)

Himedik.com - Rasa lelah kerap datang, apalagi ketika pekerjaan baru saja terselesaikan. Asupan penambah energi pun seringkali menjadi obat untuk memulihkan rasa lelah ini.

Namun, jangan sembarang memilih. Pilihlah asupan yang sehat sekaligus bisa mengembalikan staminamu.

Beberapa makanan sehat penambah energi telah dirangkum HiMedik dilansir dari Medicaldaily.

1. Air lemon mint

Ketika lelah, hal yang ada di pikiran kita adalah memuaskan dahaga. Menurut Frances Largeman-Roth, seorang ahli diet dan juga penulis, air selalu bagus untuk menghidrasi.

Meskipun dehidrasi dapat menyebabkan kelelahan, penelitian juga menunjukkan bahwa itu dapat menyebabkan penurunan kinerja mental.

''Jeruk dan peppermint akan memberi tambahan ekstra pada air biasa karena penelitian menunjukkan kedua aroma tersebut dapat membuat kamu merasa lebih berenergi,'' tutur Largeman-Roth.

2. Sup

Sup tidak hanya mudah dalam hal proses persiapan. Sup juga  bisa menjadi cara yang bagus untuk mendapatkan beberapa protein bahkan saat melakukan diet, yakni dalam bentuk kacang, ayam, dan sebagainya.

''Sup bisa menjadi camilan yang mengenyangkan sekaligus sehat. Cukup makan dalam porsi seukuran mug, maka kamu sudah bisa menambah energimu,'' ungkap penulis buku masak, Ellie Krieger.

3. Popcorn

Makanan ringan ini mengandung sekitar 30 kalori per cangkir. Ini mengandung 1 gram protein, 6 gram karbohidrat, dan 1,2 gram serat.

Kandungan serat sangat membantu dalam menjaga gula darah tetap stabil. Popcorn juga mengandung beberapa vitamin B (thiamin, niacin, B6 dan folat) yang membantu dalam konversi makanan menjadi energi.

4. Sayuran dan hummus

Hummus. (Delish.com)
Hummus. (Delish.com)

''Wortel adalah pilihan yang paling populer, tetapi kamu juga dapat mempertimbangkan paprika, ubi jalar, sayuran berdaun, dan banyak lagi,'' kata ahli diet terdaftar, Dr. Rebecca Clyde.

Seperti mayones, hummus terbuat dari buncis, minyak zaitun, dan bahan-bahan lainnya. Ini adalah alternatif yang lezat dan menyehatkan bagi orang-orang.

''Hummus kaya protein sehingga pasti akan memuaskan rasa lapar dan membuat kamu bersemangat sepanjang hari,'' tambah Clyde.

5. Almond

Menurut Dr. Richard Mattes, seorang profesor ilmu gizi terkemuka di Purdue University, almond adalah pilihan makanan ringan yang baik, terutama bagi mereka yang peduli dengan berat badan,

Almond dikemas dengan selenium, vitamin E dan omega-3. Selain itu, almond juga mengandung lemak tak jenuh dan serat tinggi yang berkontribusi pada rasa kenyang.

Ada pula kandungan magnesium dan vitamin B yang penting. Kamu boleh menambahkan almond ke secangkir yogurt untuk menambah cita rasa.

Jika kamu sering merasa lelah, coba deh 5 makanan ringan di atas. Stamina dan semangatmu pasti kembali.

Selamat mencoba!

Berita Terkait

Berita Terkini