Info

Luna Maya Makan Bunga Melati, Adakah Manfaatnya?

Salah satu manfaat bunga melati yaitu untuk menurunkan kolesterol.

Rauhanda Riyantama | Dwi Citra Permatasari Sunoto

Luna Maya. (IG/@lunamaya)
Luna Maya. (IG/@lunamaya)

Himedik.com - Berkat penampilannya yang begitu mirip dengan Suzanna di film 'Suzanna: Bernapas dalam Kubur', Luna Maya mendapat beragam pujian dari publik. Tak hanya itu, bahkan ia juga meniru kebiasaan Suzanna memakan bunga melati.

Terlihat dalam unggahan video Instagram Luna Maya tanpa ragu menyantap sepucuk bunga melati. Ia mengunyah perlahan dan menelannya. Tak lama ia langsung mengambil botol air mineral untuk minum. Klik di sini untuk video lengkapnya.

Dalam dunia medis, bunga memang bermanfaat untuk kesehatan mental. Misalnya, saat stres dengan berbagai rutinitas di perkotaan, maka dengan melihat hamparan bunga atau hijaunya perbukitan maka perasaan stres bisa mereda.

Hal ini diperkuat dari beberapa penelitian yang menyatakan bahwa melihat bunga yang masih segar bisa mencegah perasaan cemas dan depresi.

Bunga Melati. (pixabay/Leeting)
Bunga Melati. (pixabay/Leeting)

Lalu bagaimana jika bunga dimakan mentah?

Sebenarnya ada istilah edible flower yaitu kelompok bunga yang bisa dimakan, dan melati nampaknya masuk dalam golongan ini. Namun, dalam proses industri biasanya bunga melati akan diolah terlebih dahulu sebelum dikonsumsi.

Dengan tujuan untuk menghilangkan sisa residu atau pestisida yang mungkin menempel pada bunga, sehingga bunga melati yang telah diproses atau diekstrak, menjadi aman untuk dikonsumsi.

Melati memiliki manfaat yang beragam di antaranya mengurangi jerawat, menurunkan kolesterol, dan detoksifikasi tubuh. Meski demikian belum banyak penelitian yang menunjukkan bahwa bunga melati bisa dikonsumsi secara langsung.

Maka dari itu, jika kamu tertarik dengan kebiasaan Suzanna atau Luna Maya makan melati segar, maka pastikan bunga terbebas dari paparan pestisida.

Berita Terkait

Berita Terkini