Info

Suka Makan Nasi Padang? Tenang, Ini Tak Selalu Buruk Bagi Tubuh

Tapi, ini yang harus kamu catat!

Dinar Surya Oktarini | Yuliana Sere

Nasi padang. (Suara.com/Risna Halidi)
Nasi padang. (Suara.com/Risna Halidi)

Himedik.com - Kenikmatan nasi padang memang tiada duanya. Paduan nasi, sayur, lauk, sambal ditambah bumbu khas padangnya membuat selera makan bertambah.

Olahan bumbu santannya dibalut dalam lauk ikan atau ayam tentu bisa menggoda selera. Sayang, banyak yang beranggapan makanan ini tidak sehat karena kandungan lemak serta kolesterol yang tinggi.

Kenyataannya makanan ini tak selalu buruk bagi tubuh. Ini sebenarnya tergantung pada pemilihan menu.

Bagi kamu yang suka makan nasi padang, dianjurkan untuk selalu menyertakan sayuran, misalnya daun singkong, timun atau terong.

Semua sayur pada dasarnya sehat jika dikonsumsi mentah namun harus tetap perhatikan.

Nasi padang. (Saribundo)
Nasi padang. (Suara.com/Saribundo)

Misalnya brokoli harus dimasak sampai matang karena kalau tidak akan menjadi racun bagi tubuh dan wortel harus dikukus.

Untuk porsi nasi, kamu juga harus perhatikan. Konsumsi porsi yang wajar karena asupan karbohidrat seseorang berkisar dari 50 hingga 60 persen.

Ketika makan pun, usahakan kunyah dengan perlahan sehingga porsi makanmu tetap terukur.

Hindari juga makanan yang dibakar hingga gosong. Akan lebih baik jika kamu memilih makanan yang direbus atau dipanggang.

Makan nasi padang sah-sah saja tapi perhatikan beberapa poin di atas. Jangan lupa bahwa tubuhmu juga membutuhkan asupan buah dan sayur.

Berita Terkait

Berita Terkini