Info

Gatal Akibat Digigit Nyamuk? Coba Empat Cara Ini

Jika merasa gatal karena digigit nyamuk, coba lakukan empat hal ini!

Rauhanda Riyantama

Ilustrasi nyamuk. (shutterstock)
Ilustrasi nyamuk. (shutterstock)

Himedik.com - Gatal akibat digigit nyamuk sungguh sangat menyebalkan. Bagaimana tidak, akibat gigitan serangga mungil itu bisa menyebabkan penyakit fatal, seperti demam berdarah dan malaria.

Dilansir dari berbagai sumber, jika merasa gatal karena digigit nyamuk. Coba lakukan empat hal ini, dijamin ampuh!

1. Baking soda

Oleskan baking soda (disiapkan dengan mencampurnya bersama sedikit air) di area gigitan untuk meringankan rasa gatal.

2. Menempelkan benda dingin

Untuk meredakan rasa gatal bisa menggunakan benda-benda dingin seperti es batu. Lalu es batu ditempelkan ke kulit yang gatal. Ini bisa memberikan bantuan sementara dalam mengatasi gigitan nyamuk.

Meskipun begitu, cara ini tidak bisa 'mengusir' protein air liur dari nyamuk. Paling tidak, hal tersebut bisa meredakan gatal di kulit untuk beberapa saat.

3. Menggunakan krim anti-inflamasi

Memakai krim anti-inflamasi akan mencegah gatal dengan menjaga rasa panas yang diinduksi gigitan nyamuk.

4. Alkohol

Belilah tisu beralkohol di apotek terdekat dan gosokkan pada area yang digigit nyamuk. Ini bisa membunuh protein nyamuk yang ditinggalkan di kulit.

Berita Terkait

Berita Terkini