Info

Rambut Patah dan Rontok? Ini Cara Alami Kuatkan Rambut

Selain menguatkan, ada juga tips untuk mempertebal rambut.

Rauhanda Riyantama | Yuliana Sere

Rambut rontok/readersdigest
Rambut rontok/readersdigest

Himedik.com - Rambut rontok atau alopesia merupakan penurunan jumlah rambut pada kulit kepala. Masalah rambut rontok ini masih menjadi keluh kesah banyak orang.

Tak heran banyak orang menggunakan segala perawatan rambut mulai dari yang paling murah hingga ke yang paling mahal demi mendapatkan rambut yang sehat kembali.

Sebelumnya, kamu harus tahu apa penyebab dari masalah rambut rontok. Dilansir dari webmd, seseorang yang kekurangan protein pasti mengalami kerontokan rambut.

Mereka yang kurang mengonsumsi makanan seperti susu, kacang, biji-bijian, telur atau ikan otomatis akan mengalami kerontokan rambut.

Selain protein, ada zat besi, seng dan biotin yang juga turut berpengaruh pada rambut.

Mengonsumsi beberapa makanan yang mengandung nutrisi-nutrisi di atas sangat membantu dalam mengecilkan risiko kerontokan rambut.

Ilustrasi rambut rontok. (iStock)
Ilustrasi rambut rontok. (iStock)

Sementara itu, mengikat rambut yang terlalu kencang, menggunakan bahan kimia untuk meluruskan, mengeriting dan mewarnai rambut juga turut membuat rambut rontok.

Beberapa cara lain yang bisa kamu coba untuk meningkatkan volume rambut, antara lain:

1. Coba ekstensi rambut untuk meningkatkan volume

2. Potong rambut pendek agar tidak menggantung dan terlihat lebih tipis

3. Coba belah rambut ke samping sehingga menghindari penipisan rambut pada bagian tengah kepala

Bahan-bahan alami seperti minyak kelapa, lidah buaya bisa kamu gunakan untuk mempertebal rambut. Selain itu, stres juga bisa memicu kerontokan rambut.

Berita Terkait

Berita Terkini